Wednesday 22 June 2016

Lenovo CPlus dan Lenovo Folio Layar Fleksibel sehingga bisa ditekuk


 
  Inilah kecanggihan dari Lenovo CPlus milik Vendor Tiongkok , yaitu layar fleksibel sihingga dapat ditekuk. Ini bisa dibilang gadget tercanggih yang diperkenalkan pada ajang LENOVO TECH WORLD 2016 yang berlangsung di Francisco pada 09 Juni 2016 lalu. Keunikan dari smartphone ini adalah pada bagian layarnya , ya Lenovo CPlus ini memiliki layar fleksibel OLED yang membuatnya bisa menjadi perangkat wearable/ bisa diletakkan ditangan. Sebenarnya tekhnology layar fleksibel seperti ini sudah tidak asing lagi , karena tekhnology ini sudah diperkenalkan oleh Samsung, LG dan Nokia. Sehingga dimasa depan akan hadir lebih banyak smartphone yang sama juga.
Fleksibel

Wearable

    Kabarnya walaupun sudah diumumkan pada event tersebut Lenovo CPlus ini belum memasuki tahap produksi. Kapan Lenovo CPlus ini dirilis? Sepertinya untuk menjawab pertanyaan tersebut sangat membingungkan karena terlalu dini menanyakannya. Menurut kabar dari netizen Lenovo akan menghadirkan smartphone yang dapat ditekuk ini dalam 2 pilihan layar kecil dan lebar dan 12 pilihan warna. Semoga segera hadir ya? rasanya sudah tidak sabar lagi memntikan kehadiran Smartphone canggih ini.

    Lenovo Folio yang juga sama-sama memiliki layar fleksibel ini berukuran lebih besar dari CPlus yaitu 2 kali lipat dari Lenovo CPlus atau seukuran Tablet. Sehingga ketika ditekuk akan menjadi seperti layaknya smartphone biasa, tetapi jika di buka akan menjadi tablet yang ukuran layarnya besar.
Lenovo Folio

     Kecanggihan seperti ini sepertinya akan berkembang pesat pada tahun depan karena banyak Merk Smartphone yang sudah berancang-ancang bmenghadirkan tekhnologi seperti ini. Samsung salah satunya yang akan menghadirkan tekhnlogi serupa pada acara Mobile Worl Congress 2017 yang berlangsung di Barcelona Bulan February 2017 Mendatang.

1 Mohon Komentar Anda: